TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 31:5

Konteks
31:5 (31-6) Ke dalam tangan-Mulah kuserahkan nyawaku 1 ; h  Engkau membebaskan aku, ya TUHAN, Allah yang setia. i 

Mazmur 56:13

Konteks
56:13 (56-14) Sebab Engkau telah meluputkan aku dari pada maut, k  bahkan menjaga kakiku, sehingga tidak tersandung; maka aku boleh berjalan di hadapan Allah dalam cahaya kehidupan. l 

Mazmur 73:24

Konteks
73:24 Dengan nasihat-Mu h  Engkau menuntun aku, i  dan kemudian Engkau mengangkat aku ke dalam kemuliaan.

Hosea 13:14

Konteks
13:14 Akan Kubebaskankah mereka dari kuasa dunia orang mati, v  akan Kutebuskah mereka dari pada maut 2 ? w  Di manakah penyakit samparmu, hai maut, di manakah tenaga pembinasamu, x  hai dunia orang mati? Mata-Ku tertutup bagi belas kasihan.

Wahyu 5:9

Konteks
5:9 Dan mereka menyanyikan suatu nyanyian f  baru katanya: "Engkau layak g  menerima gulungan kitab itu dan membuka meterai-meterainya; karena Engkau telah disembelih dan dengan darah-Mu h  Engkau telah membeli i  mereka bagi Allah dari tiap-tiap suku dan bahasa dan kaum dan bangsa. j 

Wahyu 14:13

Konteks
14:13 Dan aku mendengar suara dari sorga berkata: Tuliskan: "Berbahagialah orang-orang mati yang mati dalam Tuhan 3 , m  sejak sekarang ini." "Sungguh," kata Roh, n  "supaya mereka boleh beristirahat dari jerih lelah mereka, karena segala perbuatan mereka menyertai mereka."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[31:5]  1 Full Life : KE DALAM TANGAN-MULAH KUSERAHKAN NYAWAKU.

Nas : Mazm 31:6

Inilah kata-kata terakhir Yesus sebelum kematian-Nya (Luk 23:46); kata-kata ini sering kali dipakai oleh orang percaya yang setia menjelang kematian mereka (lih. Kis 7:59). Kata-kata ini mengungkapkan ketergantungan kepada Allah dan iman akan kebaikan-Nya kepada umat-Nya (lih. 2Sam 24:14; Rom 8:28). Menyerahkan diri kita kepada pemeliharaan Allah patut juga kita lakukan ketika mengalami bahaya dan kesulitan.

[13:14]  2 Full Life : AKAN KUTEBUSKAH MEREKA DARI PADA MAUT?

Nas : Hos 13:14

Janji Allah untuk menebus bangsa itu dari maut berarti bahwa kaum sisa akan selamat

(lihat cat. --> Hos 11:5).

[atau ref. Hos 11:5]

Maksud Allah tidak berubah. Ia masih Penebus dari maut, kubur dan neraka, dan Ia siap melepaskan sekarang. Puncak penebusan akan terjadi pada hari kebangkitan. Kematian dan kuburan merupakan penguasa yang kejam, tetapi keduanya tidak bisa menggagalkan maksud Allah bagi umat-Nya. PB menunjuk kepada kebangkitan Kristus sebagai jaminan kemenangan Allah (1Kor 15:54-55;

lihat art. KEBANGKITAN TUBUH).

[14:13]  3 Full Life : BERBAHAGIALAH ... YANG MATI DALAM TUHAN.

Nas : Wahy 14:13

Mereka yang mati karena iman pada Kristus selama masa kesengsaraan itu diberkati secara khusus. Mereka dilepaskan dari penganiayaan, siksaan, dan penderitaan serta akan diangkat untuk tinggal bersama dengan Kristus.



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA